Analisis Densitas Larutan Berbasis Citra Phantom Agar dalam Kendali Mutu USG

Carolina Febe Ronicha Putri, Giner Maslebu, Andreas Setiawan

Abstract


Salah satu peralatan yang digunakan untuk uji kontrol atau diagnosa pada pasien adalah Ultrasonografi (USG). Kualitas citra dari hasil pesawat USG sangat penting karena mempengaruhi hasil scan pada pasien sehingga perlu dilakukan uji kontrol kualitas pada USG. Salah satu alat yang dapat digunakan untuk uji kontrol kualitas pada USG adalah Phantom Ultrasound. Phantom dibuat berbahan dasar agar dengan komposisi 750 ml air dan 7 g bubuk agar. Keunggulan phantom model ini adalah mudah dibuat dan mirip jaringan lunak karena komposisi utamanya adalah H2O, namun kelemahan utamanya adalah tidak dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama karena mudah berjamur. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui uji kualitas USG dengan melakukan analisis densitas larutan gula dengan berbagai macam konsentrasi dan penentuan jarak obyek berbasis citra phantom hasil pemindaian USG. Aplikasi perangkat lunak Image-J digunakan dalam pengolahan data pada menu Histogram untuk melihat nilai aras keabuan dan straight-line plot untuk mengukur kedalaman obyek pada phantom. Hasil analisa data menunjukkan bahwa semakin tinggi konsentrasi gula dalam suatu larutan maka nilai densitas larutan dan aras keabuan citra larutan semakin tinggi yang dibuktikan dengan pola grafik linier hubungan parameter-parameter tersebut dan kedalaman obyek yang berbeda-beda dari permukaan phantom dapat dihitung berdasarkan jarak piksel pada citra.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26418/positron.v11i1.44404

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


PUBLISHER
Physics Department
Faculty of Mathematics and Natural Sciences
Universitas Tanjungpura

 IN COOPERATION WITH
Physical Society of Indonesia

   

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.