MEMBANGUN KARAKTER POSITIF PADA ANAK MELALUI PEMBELAJARAN SAINS BERBASIS EDUTAINMENT DENGAN PENDEKATAN OPEN INQUIRY DI TK RAUDHATUL ATHFAL AL MAS’UDI PONTIANAK

Tuti Kurniati, Diana

Abstract


Penelitian ini bertujuan meningkatkan karakter positif siswa TK Raudhatul Athfal Al Mas’udi Pontianak  kelas B1 pada pembelajaran sains berbasis edutainment dengan pendekatan open-inquiry. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Desain penelitian dimulai dari perencanaan, tindakan, pengamatan, refleksi dan dilanjutkan dengan perencanaan siklus berikutnya. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Data  penelitian tindakan kelas ini adalah data yang diperoleh dari subjek penelitian yang terdiri dari dua orang guru dan anak didik yang berjumlah 20 anak.  Hasil penelitian tindakan kelas pada siklus I karakter positif anak dengan kategori sudah berkembang sebesar 35%, mulai berkembang 42,5%, dan belum berkembang 35%. Pada siklus II karakter positif anak terjadi peningkatan dengan kategori sudah berkembang sebesar 71,75%, mulai berkembang 20,62% dan belum berkembang 2,5%. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran sains berbasis edutainment dengan pendekatan open inquiry dapat melatih dan meningkatkan karakter positif siswa.

Kata Kunci : edutainment, karakter positif, open inquiry, pembelajaran sains

 


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.