AMOBILISASI XILANASE DARI Trichoderma viride MENGGUNAKAN MATRIKS KITOSAN-TRIPOLIFOSFAT
Abstract
Xilanase adalah enzim yang menkatalisis reaksi hidrolisis xilan menjadi xilosa. Enzim bebas hanya dapat digunakan sekali, oleh karena itu perlu dibuat dalam bentuk amobil. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kondisi optimum amobilisasi xilanase menggunakan matriks kitosan-tripolifosfat serta penggunaan ulang xilanase amobil. Amobilisasi xilanase dilakukan pada variasi konsentrasi kitosan (0,5 - 2,5) % (w/v), variasi konsentrasi xilanase (0,5 - 4,5 mg/mL) dan konsentrasi natrium tripolifosfat 3%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi optimum amobilisasi xilanase pada matriks kitosan-tripolifosfat tercapai pada konsentrasi kitosan 2,0 % dan konsentrasi xilanase 3,5 mg/mL dengan jumlah xilanase yang terjebak pada matriks kitosan-tripolifosfat 1,90 mg dan aktivitas 35,628 unit. Enzim amobil dapat digunakan secara berulang selama lima kali ulangan dengan aktivitas sisa 63,60 %.
Kata kunci: metode jebakan, aktivitas, xilan, xilosa
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.