Pengaruh Audit Tenure, Ukuran Perusahaan, dan Good Corporate Governance Perusahaan Terhadap Ketepatwaktuan dalam Publikasi Laporan Keuangan dengan Audit Delay sebagai Variabel Intervening (Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018

Iin Rahmawati B2091181011

Abstract


ABSTRAK

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Good Corporate Governance, Audit Tenure, Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Ketepatan Waktu Dalam Publikasi Laporan Keuangan Dengan Audit Delay Sebagai Variabel Intervening (Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2018). Jenis data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan yang di download di idx.co.id. Jumlah sample dalam penelitian ini berjumlah 24 perusahaan manufaktur subsector barang konsumsi. Penelitian ini menggunakan pengujian statistik yang diolah dengan program WarpPLS 6.0. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah SEM-PLS (Structural Equation Model-Partial Least Square)

Hasil penelitian menunjukkan bahwa audit tenure tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu publikasi laporan keuangan (timelines), audit tenure tidak berpengaruh terhadap audit delay, ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap ketepatan waktu publikasi laporan keuangan (timeliness). Akan tetapi ukuran perusahaan berpengaruh terhadap audit delay. Good Corporate Governance (GCG) tidak memiliki pengaruh terhadap ketepatan waktu publikasi laporan keuangan (timeliness). Hasil penelitian juga menunjukkan Good Corporate Governance (GCG) berpengaruh terhadap audit delay. Dan audit delay ternyata memiliki pengaruh terhadap ketepatan waktu publikasi laporan keuangan (timeliness).

 

Kata Kunci : Good Corporate Governance, Audit Tenure, Ukuran Perusahaan, Audit Delay, Ketepatan Waktu Publikasi Laporan Keuangan (Timeliness)


Refbacks

  • There are currently no refbacks.