PENERAPAN ALGORITMA SKIPJACK UNTUK PENYANDIAN FILE MULTI FORMAT

Hakim Fajar, Muhammad Azhar Irwansyah, Anggi Srimurdianti Sukamto

Abstract


Algoritma Skipjack merupakan salah satu algoritma kriptografi untuk penyandian data file dengan algoritma kriptografi block cipher yang menggunakan 64bit blok data dan 8bit kunci. Masalah yang terjadi adalah penyimpanan suatu data atau pengiriman data menggunakan media digital membutuhkan suatu proses yang harus menjaga keamanan dan keutuhan dari sebuah data misalnya saja file dengan multi format. Untuk mengatasi permasalahan yang ada penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan sebuah aplikasi yang dapat digunakan dalam penyandian data dengan memanfaatkan algoritma skipjack sehingga dapat mencegah potensi kebocoran informasi yang jatuh ke tangan pihak ketiga. Dengan adanya aplikasi penyandian data ini diharapkan dapat membantu untuk pengamanan data dalam penyimpanan data ataupun pengiriman data. Perancangan sistem yang dibangun menggunakanUnified Modelling Language (UML), untuk pengujian aplikasi menggunakan Perhitungan Manual Algoritma Skipjack dengan Mode Cipher Block Chaining (CBC) dan Pengujian White Box . Hasil yang diperoleh dari pengujian Perhitungan Manual dapat diambil kesimpulan bahwa aplikasi dapat berjalan dengan cukup baik dengan hasil enkripsi dan dekripsi pada aplikasi sesuai dengan perhitungan manual, dan hasil yang diperoleh dari pengujian White Box adalah setiap uji kasus mendapatkan hasil yang valid dengan tipe prosedur yang sederhana dan tingkat resiko yang rendah. Berdasarkan hasil pengujian, dapat dijadikan bukti bahwa aplikasi sudah diterima dan sudah memenuhi kebutuhan yang diinginkan.

Full Text:

PDF

References


R. Munir, “Pengantar Kriptografi,” ITB, Bandung, 2004.

Bryando, N. Hapifa, and Rodiana, “Enkripsi File Teks Menerapkan Algoritma Skipjack,” Semin. Nas. Teknol. Komput. Sains, pp. 429–437, 2020.

R. Harahap, “Implementasi Algoritma Skipjack Untuk Mengamankan Audio,” TIN Terap. Inform. Nusant., vol. 2, no. 1, pp. 29–34, 2021.

R. W. L. Gaol, “Implementasi Algoritma Skipjack Dalam Pengamanan File Video,” TIN Terap. Inform. Nusant., vol. 1, no. 9, pp. 430–437, 2021.

Suprianto, “Sistem Pengkodean Data Pada File Teks Pada Keamanan Informasi Dengan Menggunakan Metode Skipjack,” Comput. Bisnis, vol. 1, no. 2, pp. 105–118, 2007.

R. Munir, “Diktat Kuliah IF5054 Kriptografi,” Bandung Penerbit ITB, 2006.

‪Muhammad Shalahuddin and R. A. Sukamto, Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur dan Berorientasi Objek. Informatika Bandung , 2013, 2013.

P. P. Widodo, Menggunakan UML. Bandung: Informatika, 2011.

A. Nugroho, Rekayasa Perangkat Lunak Menggunakan UML & Java. Yogyakarta: Andi Offset, 2010.

E. Triandini and I. G. Suardika, Step By Step Desain Proyek Menggunakan UML. Yogyakarta: Penerbit Andi, 2012.

S. Dharwiyanti and Romi Satria Wahono, Pengantar Unified Modeling Language (UML). IlmuKomputer.com, 2203.

A. Hendini, “Pemodelan UML Sistem Informasi Monitoring Penjualan dan Stok Barang(Studi Kasus: Dostro Zhezha Pontianak),”,” J. KHATULISTIWA Inform., vol. IV, NO.02, 2016.

S. . Romeo, Testing dan Implementasi Sistem, Pertama. Surabaya: STIKOM, 2003.

S. R. Pressman, Rekayasa Perangkat Lunak Pendekatan Praktisi. Yogyakarta: Andi, 2012.

S. R. Pressman, Software Engineering: A Practitioner’s Approach, 8th Ed, 8th ed. Americas: McGraw-Hill, 2014.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.