PENGARUH PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BAWANG DAUN PADA TANAH GAMBUT

Thami Raihan Dhia Ahmad, Siti Hadijah, Surachman Surachman

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis pupuk organik yang terbaik untuk pertumbuhan dan hasil bawang daun pada tanah gambut. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan pemberian pupuk organik cair dengan 6 taraf perlakuan 3 ulangan dan 4 sampel dengan jumlah total 72 tanaman. Perlakuan tersebut yaitu: P1 = 20 ml/L, P2 = 40 ml/L, P3 = 60 ml/L, P4 = 80 ml/L, P5 = 100 ml/L dan P6 = 120 ml/L. Sehingga terdapat 6 perlakukan yaitu: P1, P2, P3, P4, P5, dan P6. Variabel yang diamati yaitu: Tinggi Tanaman (cm), Jumlah Daun Per Rumpun (helai), Jumlah Anakan per Rumpun (batang), Berat Segar Tanaman (g), Volume Akar (cm3) dan Berat Kering Tanaman (g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan POC berpengaruh nyata terhadap berat kering tanaman, namun berpengaruh tidak nayata terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan, berat segar tanaman dan volume akar. Perlakuan POC dosis 40 ml/L menunjukkan rerata tertinggi terhadap semua variabel pengamatan. Dosis perlakuan efektif dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil bawang daun pada tanah gambut yaitu pemberian dosis POC 40 ml/L.


Keywords


Bawang Daun; Pupuk Organik Cair; Tanah Gambut

Full Text:

PDF

References


BPS. 2021a. Hortikultura: Produksi Daun Bawang (Kuintal), 2018-2020. Pontianak: Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat.

BPS. 2021b. Luas Panen Tanaman Sayuran dan Buah Semusim (Ha) 2019-2021 di Provinsi Kalimantan Barat. Pontianak: Badan Pusat Statistik (BPS) Kalimantan Barat.

Cahyono, B. 2005. Bawang Daun. Yogyakarta: Kanisius.

Cahyono, B.2011. Seri Budidaya Bawang Daun. Yogyakarta: Kanisius.

Gardner, F. P; R. B. Pearce dan R. L. Mitchell. 2007. Fisiologi Tanaman. PT Gramedia. Jakarta

Nadhira, A dan Berliana, Y. 2017. Respon Cara Aplikasi dan Frekuensi Pemberian Pupuk Organik Cair yang Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Produksi Tomat. Jurnal warta, 51: 18

Rachmawati, D. 2021. Pemupukan yang Efektif dan Efisien. Yogyakarta: Kanisius.

Suriadikarta, D.A. 2006. Pupuk Organik dan Pupuk Hayati. Bandung: Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian.




DOI: https://doi.org/10.26418/jspe.v13i1.70870

Refbacks

  • There are currently no refbacks.