Pengaruh Beberapa Jenis Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Cabai Rawit Pada Tanah Aluvial
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan jenis pupuk NPK yang terbaik dalam meningkatkan pertumbuhan dan hasil cabai rawit pada tanah aluvial. Penelitian ini dilaksanakan di Jln. Purnama Agung 7 Komplek Agung Permata Blok Y 40 Pontianak, berlangsung dari tanggal 15 Oktober 2019 sampai 10 Januari 2020. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap yang terdiri dari 5 perlakuan beberapa jenis pupuk NPK yaitu, A (mutiara), B (nitrophonska), C (cantik), D (lao ying) dan E (grow more). Masing – masing perlakuan diulang sebanyak 5 kali dan setiap ulangan terdapat 4 sampel tanaman. Variabel yang diamati pada penelitian ini adalah tinggi tanaman, volume akar, berat kering total tanaman, berat buah per tanaman dan jumlah buah per tamanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK mutiara memberikan pengaruh yang nyata terhadap berat buah per tanaman dan jumlah buah per tanaman. Pemberian pupuk NPK mutiara, nitrophonska, lao ying menunjukkan pertumbuhan dan hasil tanaman cabai rawit yang efisien pada tanah aluvial.
Full Text:
DOCXDOI: https://doi.org/10.26418/jspe.v10i1.43866
Refbacks
- There are currently no refbacks.