KARAKTERISASI MORFOLOGI BEBERAPAVARIETAS PADI LOKAL (Oriza Sativa L) ASAL KABUPATEN SAMBAS PROVINSI KALIMANTAN BARAT
Abstract
KARAKTERISASI MORFOLOGI BEBERAPAVARIETAS
PADI LOKAL (Oriza Sativa L) ASAL KABUPATEN SAMBAS
PROVINSI KALIMANTAN BARAT
Dessy(1), Wasi’an(2), Darussalam(2)
(1) Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas TanjungPura
(2) Dosen Fakultas Pertanian Universitas TanjungPura
ABSTRAK
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui ciri atau karakter morfologi beberapa varietas padi lokal asal Kabupaten Sambas. Penelitian dilaksanakan di Parit Haji Muksin 2 Kabupaten Kubu Raya. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK). Setiap jenis tanaman padi lokal diulang sebanyak 3 kali, dan setiap ulangan terdiri dari sembilan sampel yang diamati pada setiap variabel pengamatan. Terdapat 5 jenis padi lokal yaitu Ketan putih (A), Kak Samut (B), Kak Batu (C), Ringkak Putih (D) dan Ringkak Kuning (E). Hasil penelitian menunjukkan terdapat kemiripan pada beberapa varietas padi lokal, seperti pada variabel pengamatan bentuk lidah daun, warna helaian daun, warna pelapah daun, sudut daun bendera, sudut batang, keluarnya malai dan tipe malai, warna ujung gabah dan warna kulit ari beras.
Kata Kunci : Kabupaten Sambas, Karakterisasi, Morfologi, Padi Lokal
DOI: https://doi.org/10.26418/jspe.v7i1.22249
Refbacks
- There are currently no refbacks.