Aplikasi Metode Geolistrik 3D untuk Mengetahui Struktur Bawah Permukaan (Studi Kasus : Lingkungan Universitas Tanjungpura Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat)
Abstract
Telah dilakukan penelitian tentang aplikasi metode geolistrik 3D yang bertujuan untuk mengetahui struktur bawah di lingkungan Universitas Tanjungpura Pontianak, Provinsi Kalimantan Barat. Penelitian ini menggunakan metode geolistrik tahanan jenis konfigurasi Wenner-Sclumberger. Pengukuran dilakukan secara 2D dan 3D dengan 2 lintasan yang saling berpotongan. Panjang lintasan pengukuran 2D adalah 235 m dengan spasi antar elektroda 5 m. Pengukuran secara 2D bertujuan untuk mengetahui struktur bawah permukaan dengan target kedalaman yang besar. Pengukuran 3D dilakukan pada grid berukuran 12 × 8 yang menempati lahan seluas 1.925 m2. Hasil dari penelitian secara 3D menunjukkan struktur lapisan bawah permukaan terdiri dari gambut, lempung dan lempung yang tersaturasi air tanah dengan nilai tahanan jenis dari 2,2 Ωm hingga 96,2 Ωm dan berada hingga kedalaman 15,9 m. Lebih lanjut, pada model 2D terdapat lapisan gambut, lempung dan lempung yang tersaturasi air tanah, lanau, tanah liat berpasir, dan pasir yang memiliki nilai tahanan jenis dari 14,5 Ωm hingga 181 Ωm terdapat pada kedalaman 1,25 m hingga 45,6 m.
Kata kunci: Geolistrik 3D, Tahanan Jenis, Wenner-Sclumberger, Struktur Bawah PermukaanFull Text:
PDFReferences
Alhuda, E., Arman, Y dan Zulfian., Identifikasi Lapisan Akuifer Dengan Metode Geolistrik Tahanan Jenis di Desa Pemangkat Kabupaten Kayong Utara, Prisma Fisika, 7(2), pp. 134-138, 2019.
Badan Perencanaan Pembangunan, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kota Pontianak 2015-2019, Pemerintah Kota Pontianak, Pontianak, 2014.
Habibie, M. H.,Pencitraan 3-Dimensi Struktur Resisitivitas Bawah Permukaan Dengan Menggunakan Resistivitymeter Multichannel, Skripsi, Universitas Indonesia., Depok, 2009.
Hakim, R. A. dan Hairunisa., Studi Struktur Bawah Permukaan Dengan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Schlumberger, Wacana Didaktika, 5(1), pp. 56-64, 2017.
Kuswanto., Garinas, W. dan Zikri, S., Proses Pengambilan Data Dan Pemanfaatan Geolistrik Metode 4-D Untuk Pemetaan Geologi Bawah Perumukaan. Majalah Ilmiah Pengkajian Industri., 12(1), pp. 47-56, 2018.
Loke., 2D and 3D Electrical Imaging Surveys, Geoelectrical, pp. 1-110, 2004.
Rahmawati, D. dan Zulfian., Identifikasi Lapisan Tanah Keras Pada Lahan Gambut Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis, Prisma Fisika, 8(1), pp. 45-49, 2020.
Reynolds, J. M., An Introduction to Applied and Evironmental Geophysics, Wiley, pp. 425-426, 1997.
Sirait, F. dan Ihwan, A., Identifikasi Struktur Lapisan Tanah Gambut Sebagai Informasi Awal Rancang Bangunan Dengan Metode Geolistrik 3-D, Prisma Fisika, 3(2), pp. 36-40, 2015.
Suandayani, N. K. T., Survei Resistivitas 3-Dimensi Untuk Menentukan Distribusi Tahanan Jenis Tanah Bawah Permukaan Daerah Rawan Longsor Di Desa Penelokan Kecamatan Kintamani Bangli, Univesitas Udayana, 2014.
Telford, W. M., Geldart, L. P. & Sheriff, R. E., Applied Geophysics 2nd ed, Cambridge University Press, pp. 283-289, 1990.
Verhoef., Geologi Untuk Teknik Sipil, Erlangga, Jakarta, 1994.
DOI: https://doi.org/10.26418/pf.v9i2.49463
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Diterbitkan oleh: Berkerjsama dengan:
Jurusan Fisika FMIPA UNTAN Perkumpulan Akademisi dan Saintis Indonesia, Kalimantan Barat
Alamat Redaksi:
Jalan Prof. Dr. H. Hadari Nawawi
Komp. FMIPA UNTAN Pontianak, Kalbar, 78124
Email: prismafisika@physics.untan.ac.id