Modifikasi Pori Keramik Berbahan Dasar Pasir Kuarsa dan Lempung dengan Variasi Arus Anodizing Technique
Abstract
Penelitian yang dilakukan bertujuan untuk membuat keramik yang terbuat dari bahan-bahan alam yaitu pasir kuarsa dan lempung serta memodifikasi pori keramik tersebut menggunakan anodizing technique. Proses pembuatan keramik meliputi penghalusan, pencampuran, pembentukan setengah bola berongga berdiameter 6,4 cm, pengeringan selama 5 hari, pembakaran 945 C, dan pendinginan 24 jam. Proses anodizing menggunakan tegangan 20 volt selama 30 menit dengan variasi arus yaitu 0,075 A, 0,10 A, 0,125 A, 0,150 A, dan 0,175 A. Porositas dan laju alir tertinggi adalah keramik dengan perlakuan anodizing untuk arus 0,075 A secara berturut-turut sebesar 31,9% dan 0,113 mL/menit. Porositas dan laju alir terendah adalah keramik dengan perlakuan anodizing untuk arus 0,175 A menghasilkan nilai secara berturut-turut sebesar 30,9% dan 0,108 mL/menit. Peningkatan arus yang diberikan saat proses anodizing justru membuat nilai porositas dan laju alir mengalami penurunan. Hal tersebut terindikasi akibat terjadi penebalan lapisan alumina saat proses anodizing.
Kata kunci: Anodizing, Keramik berpori, Lempung, Pasir kuarsa.
Full Text:
PDFReferences
Arifin, M., dan Suhala. (1997). Bahan Galian Industri. Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Mineral: Bandung.
Hussein, J. dkk. (2018). Fabrication and Characterization of Porous Silicon. Physics Department, Science Faculty, University of Al-Mustansiriyah, Baghdad, Iraq.
Nugroho, F. (2015). Pengaruh Rapat Arus Anodizing Terhadap Nilai kekerasan Pada Plat aluminium Paduan AA Seri 2024-T3. Jurnal Angkasa, Teknik Mesin, Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto, Yogyakarta. Vol.7 No.2.
Ridayani, D. (2017). Pembuatan Keramik Berpori Berbasis Clay Dan Serat Tandan Kosong Kelapa Sawit Sebagai Filter Untuk Menurunkan Kadar Besi Air Tanah. Skripsi. Jurusan Fisika. Universitas Tanjungpura Pontianak.
Santhiarsa, I. Nitya. (2010). Pengaruh Kuat Arus Listrik Dan Waktu Proses Anodizing Dekoratif Pada Aluminium Terhadap Kecerahan Dan Ketebalan Lapisan. Skripsi. Jurusan Teknik Mesin Universitas Udayana.
Simanjuntak, R. (2010). Pembuatan dan Karakterisasi Keramik Konstruksi dengan Memanfaatkan Limbah Padat Pulp dengan Bahan Baku Kaolin. Surabaya. Skripsi Fisika FMIPA USU.
Sihite, D. Rospita. (2008). Pembuatan dan karakterisasi bahan keramik berpori dengan aditif sekam padi yang digunakan sebagai filter gas buang. USU Medan.
Tsai, C. dkk. (1992). Effects Illumination During Anodazation Of Porous Silicon. Microelectronics Research Center Department of Electrical and Computer Engineering The University of Texas, Austin.
DOI: https://doi.org/10.26418/pf.v8i1.40158
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Diterbitkan oleh: Berkerjsama dengan:
Jurusan Fisika FMIPA UNTAN Perkumpulan Akademisi dan Saintis Indonesia, Kalimantan Barat
Alamat Redaksi:
Jalan Prof. Dr. H. Hadari Nawawi
Komp. FMIPA UNTAN Pontianak, Kalbar, 78124
Email: prismafisika@physics.untan.ac.id