Identifikasi Keberadaan Air Tanah Menggunakan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Schlumberger (Studi Kasus: Desa Clapar Kabupaten Banjarnegara)

Muhardi Muhardi, Radhitya Perdhana, Nasharuddin Nasharuddin

Abstract


Penelitian tentang keberadaan air tanah telah dilakukan menggunakan metode geolistrik resistivitas konfigurasi Schlumberger. Penelitian ini dilakukan di Desa Clapar Kabupaten Banjarnegara. Akuisisi data menggunakan dua titik pengukuran dengan bentangan hingga 200 meter, dan jarak antar kedua titik pengukuran sebesar 100 meter. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebaran nilai resistivitas secara sounding pada titik pertama sebesar 0,33 - 377 Ωm, dengan kedalaman hingga 70 meter. Keberadaan air tanah pada titik pertama diduga terdapat pada akuifer bebas dengan kedalaman 3,09 - 17,6 meter (ketebalan 14,51 meter), dan akuifer tertekan dengan kedalaman 24,8 - 50,5 meter (ketebalan 25,7 meter). Sedangkan sebaran nilai resistivitas secara sounding pada titik kedua sebesar 7,21 - 1.281 Ωm, dengan kedalaman hingga 70 meter. Keberadaan air tanah pada titik kedua diduga terdapat pada akuifer bebas dengan kedalaman 5,22 - 9,82 meter (ketebalan 4,6 meter), dan akuifer tertekan dengan kedalaman 37 – 63,9 meter (ketebalan 26,9 meter). Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa akuifer bebas diinterpretasi berupa litologi pasir lempungan, sedangkan akuifer tertekan diinterpretasi berupa litologi pasir hingga pasir kerikilan.

Full Text:

PDF

References


Heath, B. R. C., Basic Ground-Water Hydrology, 4th ed., North Carolina: USGS, 1982.

Tood, D. K. and Mays, L. W. Groundwater Hydrogeology, 3rd ed., California: USGS, 2005.

Darsono, Identifikasi Akuifer Dangkal dan Akuifer Dalam dengan Metode Geolistrik (Kasus : di Kecamatan Masaran), Indonesian Journal of Applied Physics, 1(1), 40–49, 2016.

Darsono and Darmanto, D., Identifikasi Keberadaan Lapisan Akuifer Tertekan (Confined Aquifer) Berdasarkan Data Geolistrik (Studi Kasus : Desa Sambirejo Kecamatan Plupuh Kabupaten Sragen), Indonesian Journal of Applied Physics, 9(1), 46–53, 2019.

Lehr, J. H. and Keeley, J., Water Encyclopedia-Ground Water, Canada: Willey-Interscience, 2005.

Nurfalaq, A., Nawir, A., Manrulu, R. H., and E. P. Umar, Identifikasi Akuifer Daerah Pallantikang Kabupaten Jeneponto dengan Metode Geolistrik, Jurnal Fisika Flux, 15(2), 117–127, 2018.

Sutasoma, M., Azhari, A. P., and Arisalwadi, M., Identifikasi Air Tanah dengan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Schlumberger di Candi Dasa Propinsi Bali, Jurnal Fisika dan Pendidikan Fisika, 3(2), 58–65, 2018.

Gijoh, O. T., As’ari, A., and Pasau, G., Identifikasi Akuifer Air Tanah Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis Konfigurasi Dipol-dipol di Masjid Kampus Universitas Sam Ratulangi, Jurnal MIPA UNSRAT, 6(1), 17–20, 2017.

Rohmah, S.A., Maryanto, S., and Susilo, A., Identifikasi Air Tanah Daerah Agrotechno Park Cangar Batu Jawa Timur Berdasarkan Metode Geolistrik Resistivitas, Jurnal Fisika dan Aplikasinya, 14(1), 5–11, 2018.

Everett, M. E., Near-Surface Applied Geophysics. New York: Cambridge University Press, 2013.

Dentith, M. and Mudge, S., Geophysics for the Mineral Exploration Geoscientist. New York: Cambridge University Press, 2014.

Fitrianto, T. N., Supriyadi, S., Taufiq, U. A., Mukromin, T. M., and Wardana, A. P., Identifikasi Potensi Air Tanah Menggu-nakan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Schlumberger di Kelurahan Bapangsari Kecamatan Bagelen Kabupaten Purworejo, Jurnal Fisika Flux, 15(2), 100-104, 2018.

Milsom, J., Field Geophysics, 3rd ed., England: Wiley, 2002.

Telford, W. M., Geldart, L. P., and Sheriff, R. E., Applied Geophysics, 2nd ed., New York: Cambridge University Press, 1990.

Saad, R., Nawawi, and Mohamad, E. T., Groundwater Detection in Alluvium Using 2-D Electrical Resistivity Tomography Groundwater Detection in Alluvium Using 2-D Electrical Resistivity Tomography (ERT), Electronic Journal of Geotechical Engineering, 17, 369–376, 2012.

Muhardi and Wahyudi, Identifikasi Litologi Area Rawan Longsor di Desa Clapar-Banjarnegara Menggunakan Metode Geolistrik Resistivitas Konfigurasi Schlumberger, Jurnal Fisika, 9,(2), 52–59, 2019.

Kurniawan, A., Sifat Resistivitas Rendah Mineral Lempung, Masyarakat Ilmu Bumi Indonesia, 1(2), 1–9, 2014.




DOI: https://doi.org/10.26418/pf.v7i3.39441

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Diterbitkan oleh:                                                                    Berkerjsama dengan:                                    

                                                                    

Jurusan Fisika FMIPA UNTAN                   Perkumpulan Akademisi dan Saintis Indonesia, Kalimantan Barat

Alamat Redaksi:
Jalan Prof. Dr. H. Hadari Nawawi
Komp. FMIPA UNTAN Pontianak, Kalbar, 78124
Email: prismafisika@physics.untan.ac.id

 

  Flag Counter