WARNA DAERAH DALAM ROMAN UPACARA KARYA KORRIE LAYUN RAMPAN

Gaudensia Wangunati, Christanto Syam, Henny Sanulita

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan warna daerah yang tercermin dalam roman Upacara karya Korrie Layun Rampan yang meliputi kebiasaan hidup dan sikap hidup. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif, berbentuk kualitatifdengan pendekatan sosiologi karya sastra.Sumber data adalah roman Upacarakarya Korrie Layun Rampan.Data penelitian berupa kutipan-kutipan (kata, frasa, dan kalimat) yang berkaitan dengan kebiasaan hidup dan sikap hidup.Teknik pengumpulan data berupa teknik tidak langsung yaitu teknik kajian kepustakaan dan dokumenter.Alat pengumpulan data adalah penulis sendiri sebagai instrumen utama.Hasil penelitian yaitu 1) warna daerah kebiasaan hidup berupa kebiasaan mengadakan upacara kewangkey dan upacara pelulung. 2) warna daerah sikap hidup berupa sikap demokratis, sikap manja kepada alam, sikap yang dianggap sebagai musuh adalah yang menyerang secara fisik, sikap tidak bisa menabung atau merencanakan masa depan, sikap konsekuen atau tidak ada perbedaan antara kata dan perbuatan, sikap mudah tersinggung, sikap menghormati tamu secara berlebihan, sikap rela, dan sikap selalu ingat akan asal-usul.

Kata kunci: warna daerah, roman.

Abstract: This study aimed to describe the color of the area is reflected in the romance Ceremony Korrie Layun Rampan work which includes living habits and attitudes. The method used is descriptive method, the form of qualitative sociological approach to literature. The data source is the romance Ceremony Korrie Layun Rampan work. Research data in the form of quotations (words, phrases , and sentences) related to living habits and attitudes. Data collecting techniques are not directly study of literature and documentary techniques. Data collection tool is the author's own as the main instrument . The results of the study are: 1) the color of the habit of living areas such as customs and ceremoniesof kewangkey and pelulung. 2) color areas such as democratic attitudes, spoiled attitude to nature, attitude is regarded as an enemy that attacked physically, attitude can not save or plan for the future, an attitude consequent or no difference between words and deeds, attitudes irritability, excessive respecting guest, willing attitude, and attitude will always rememberthe origin.

Key words: color regions, romance.


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26418/jppk.v3i2.4595

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK)  published by

Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Tanjungpura

CP: (62)83125507573

ISSN: 2715-2723 (online)



This is a website that publishes open access articles distributed under the Creative Commons License. Licensed under the terms  of the Creative Commons Attribution 4.0 International License .Lisensi Creative Commons 

View JPPK Stats