PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA AUDIO-VISUAL TERHADAP HASIL BELAJAR IPA KELAS V SD
Abstract
Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis seberapa tinggi pengaruh penggunaan media audio visual terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran ilmu pengetahuan alam di kelas V. Penelitian ini menggunakan Metode eksperimen dengan bentuk penelitian yaitu pre-Experimental Design dan bentuk desain eksperimen one-Group Pretest-Posttest Design. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas V yang berjumlah 28 siswa, terdiri dari 13 siswa laki-laki dan 15 siswa perempuan. Hasil penelitian diperoleh rata-rata pre-test adalah 45,60714 dan rata-rata post-test adalah 70,14286. Hasil uji hipotesis menggunakan t-test diperoleh = 14,22 untuk db = 27 dan = 0.05 diperoleh =2,052, yang berarti (14,22) > (2,052), maka Ha diterima. Dari hasil perhitungan effect size (ES) diperoleh ES sebesar 2,2655 (kriteria tinggi). Hal ini berarti penggunaan media audiovisual memberikan pengaruh yang tinggi terhadap hasil belajar siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri 66 Pontianak Kota. Saran dari hasil penelitian adalah penggunaan media audio visual sebaiknya memperhatikan video yang digunakan, alokasi waktu, dan materi pelajaran yang sesuai dengan media sehingga pembelajaran lebih menarik perhatian siswa dan lebih cepat memahami materi pelajaran.
Kata Kunci : Pengaruh, Media Audio-Visual, Hasil Belajar
Abstract: this study aims to analyze how high the effect of the use of audio-visual media on student learning outcomes in teaching natural science in grade V. This study used an experimental method with a form that is pre-experimental research design and shape the design of experiments One Group Pretest – Posttest design the sample in this study were students of class V totaling 28 students, consisting of 13 male students and 15 female students. The study gained an average pre-test is 45.60714 and post-test average is 70.14286. Results of hypothesis testing using t-test obtained t 14,22 to db = 27 and = 0.05 was obtained t table = 2.052, which means t (14.22) > t table (2.052), then Ha accepted.. From the results of effect size (ES) ES obtained by 2.2655 (high criteria). This would mean the use of audio-visual media provide high impact on learning outcomes of students of class V State Elementary School 66 Pontianak City. Feedback from the research is the use of audio-visual media should pay attention to video use, allocation of time, and the subject matter appropriate to attract the attention of the media so that more students and more quickly understand the subject matter.
Keywords : Effect, audio-visual media, learning outcomes
Full Text:
UntitledDOI: https://doi.org/10.26418/jppk.v5i3.14203
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Khatulistiwa (JPPK) published by
Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Tanjungpura
CP: (62)83125507573
ISSN: 2715-2723 (online)
This is a website that publishes open access articles distributed under the Creative Commons License. Licensed under the terms of the Creative Commons Attribution 4.0 International License .