Gambaran Kepatuhan Petugas Dalam Penerapan Cuci Tangan Yang Benar di Rumah Sakit Universitas Tanjungpura Pontianak

Riyana Sefterina Uar .

Abstract


Latar Belakang : Penerapan cuci tangan yang benar mutlak dilakukan oleh perawat. Kepatuhan
dalam mencuci tangan sering diabaikan. Hal ini akan berdampak pada kualitas pelayanan. Apabila
tidak mencuci tangan dapat terjadi infeksi nosokomial pada pasien, keluarga, maupun perawat sendiri.
Tujuan : Untuk mengetahui kepatuhan perawat dalam menerapakan cuci tangan dengan benar di
Rumah Sakit  Universitas Tanjungpura.
Metodologi Penelitian : Penelitian dengan rancangan cross sectional, pada 55 sampel dengan metode
obsevasi yang dilakukan analisa, menggunakan uji distribusi dan persentase.
Hasil : pada 55 sampel penelitian menunjukan hasil 1, 8% yang melakukan 11 langkah cuci tangan
dengan benar, 98, 2% tidak melakukan 11 langkah cuci tangan dengan benar. 5, 5% yang melakukan
cuci tangan pada 5 situasi, dan 94, 5% yang tidak melakukan cuci tangan pada 5 situasi.
Kesimpulan : Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hampir semua perawat tidak patuh
melakukan cuci tangan dengan benar, untuk itu perlu pengawasan terhadap perawat sebagai petugas
untuk mengindari resiko terjadinya (KTD) kejadian tidak diharapkan di Rumah Sakit.

Kata Kunci : Kepatuhan, cuci tangan
Daftar Pustaka : 38 (2000-2015)

*Mahasiswa Keperawatan Universitas Tanjungpura
**Perawat dan Dosen Program Studi Keperawatan Universitas Tanjungpura
***Perawat Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Soedarso Pontianak

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.26418/jpn.v3i1.15417

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Journal Visitors

Flag Counter