PENGARUH KONFLIK PERAN, BEBAN KERJA DAN PENGEMBANGAN KARIR TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PLN (Persero) PUSAT LISTRIK SIANTAN PONTIANAK
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara konflik peran, beban kerja dan pengembangan karirterhadap kinerja karyawan di PT. PLN (Persero) Pusat Listrik Siantan Pontianak. Alat pengumpul data menggunakan kuesioner, konflik peran yang terdiri dari 9 item, beban kerja yang terdiri dari 6 item, pengembangan karir yang terdiri dari 12 item dan kinerja karyawan sebanyak 7 item yang telah diujicobakan terlebih dahulu. Populasi penelitian ini adalah karyawan teknik PT. PLN (Persero) Pusat Listrik Siantan Pontianak sebanyak 58 orang, dan yang menjadi sampel sebanyak 50 orang. Analisis data dilakukan dengan regresi linear berganda dengan bantuan program statistic SPSS 17.00 untuk Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial konflik peran dan pengembangan karir tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Pusat Listrik Siantan Pontianak. Hanya variabel beban kerja yang berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Pusat Listrik Siantan Pontianak.
Kata Kunci : Konflik Peran, Beban Kerja, Pengembangan Karir, Kinerja Karyawan
DOI: https://doi.org/10.26418/ejme.v4i2.13599
Refbacks
- There are currently no refbacks.