ANALISIS KINERJA PERBANKAN DENGAN METODE BALANCED SCORECARD DAN PENGARUHNYA TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SUBSEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI

FRANSISKA TIONO B2042131014

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat gambaran mengenai kinerja perusahaan perbankan di Indonesia secara keseluruhan dengan menggunakan konsep Balanced Scorecard pengaruh non performing loan (NPL), loan to deposit (LDR), return on assets (ROA), market share, profitabilitas konsumen, network growth ratio (NGR), tingkat produktivitas karyawan terhadap nilai perusahaan.

Penelitian ini menggunakan sampel 11 perusahaan pada subsector perbankan yang terdaftar di bursa efek Indonesia (BEI) dari tahun 2009-2013. Penentuan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. Kriteria purposive sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan-perusahaan yang mempunyai laporan keuangan yang tercatat dalam kurun waktu tahun 2009-2013 dan mengandung data yang diperlukan dalam perhitungan variable-variabel penelitian. Data dikumpulkan dari laporan tahunan perusahaan selama periode 5 (lima) tahun yaitu dari tahun 2009-2013 dan data statistic bank Indonesia. Kemudian data penelitian dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linier berganda.

Hasil analisis mengidentifikasikan bahwa tidak terdapat pengaruh dari kinerja perusahaan terhadap nilai perusahaan kecuali loan to deposit ratio (LDR) berpengaruh terhadap nilai perusahaan. NPL tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan sehingga H1 ditolak. LDR berpengaruh negative terhadap nilai perusahaan sehingga H2 diterima. ROA tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan sehingga H3 ditolak. Market share tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan sehingga H4 ditolak. Profitabilitas konsumen tidak tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan sehingga H5 ditolak. Tingkat produktivitas karyawan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan sehingga H7 ditolak.

Kata Kunci : Balanced Scorecard, Nilai Perusahaan, Annual Report.

Full Text:

PDF Untitled ()


DOI: https://doi.org/10.26418/ejme.v4i1.11895

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Slot gacor