ANALISIS YURIDIS PERLINDUNGAN TERHADAP KONSUMEN PENGGUNA JASA PESAWAT TERBANG YANG MENGALAMI PERALIHAN JADWAL DI KOTA PONTIANAK

PRIO ELSHANDY NIM. A1012181164

Abstract


Abstrac

 

Research on "Juridical Analysis of Protection of Aircraft Service Users Experiencing Schedule Shifts in Pontianak City" aims to determine the implementation of protection for consumers using aircraft services experiencing schedule shifts in Pontianak City. To find out the causal factors that have not implemented protection for consumers who use aircraft services who experience schedule shifts in Pontianak City. To disclose legal remedies that can be taken by consumers who use aircraft services who experience schedule shifts in Pontianak City

This research uses the empirical legal research method, which is a legal research method that functions to be able to see the law in a real sense by examining how the law works in a community environment, so the empirical legal research method can also be said to be sociological legal research.

Based on the results of the research and discussion, the following results were obtained: That the implementation of protection for consumers using aircraft services who experience schedule shifts in Pontianak City has not been felt by consumers. This can be seen from the cases of inconvenience experienced by consumers who use airplane services where flights are the departure schedule suddenly changed resulting in disappointment by consumers and this is not in accordance with what is in Article 4 paragraph 1 UUPK which states that Consumers have the right to comfort, security and safety in consuming goods or services and is related to Article 4 paragraph 3 UUPK which states that consumers have the right to correct, clear and honest information regarding the condition and guarantee of goods. Whereas the causal factors for the non-implementation of protection for consumers who use aircraft services who experience schedule shifts in Pontianak City are due to both service provider and consumer factors, each of which has a role in causing legal protection to be implemented in the use of aircraft services, where the airline sometimes submitting sudden changes to flight schedules and consumers who do not immediately read the notifications given by the airlines resulting in problems between the airlines and consumers. Whereas the legal remedy that can be taken by consumers using aircraft services who experience schedule shifts in Pontianak City is to make efforts to request a settlement for the inconvenience of sudden schedule changes by the airline by way of deliberation through negotiations between the two parties so that a satisfactory settlement is found. good for both parties.

Keywords: Consumer Protection, Schedule Changes, Airplanes

 

Abstrak

 

Penelitian tentang “Analisis Yuridis Perlindungan Terhadap Konsumen Penguna Jasa Pesawat Terbang Yang Mengalami Peralihan Jadwal Di Kota Pontianak”bertujuan Untuk mengetahui pelaksanaan perlindungan terhadap konsumen penguna jasa pesawat terbang yang mengalami peralihan jadwal di Kota Pontianak. Untuk mengetahui faktor penyebab belum dilaksanakannya perlindungan terhadap konsumen penguna jasa pesawat terbang yang mengalami peralihan jadwal di Kota Pontianak. Untuk mengungkapkan upaya hukum yang dapat dilakukan oleh konsumen penguna jasa pesawat terbang yang mengalami peralihan jadwal di Kota Pontianak

Penelitian ini menggunakan metode penelitian hukum empiris yaitu suatu metode penelitian hukum yang berfungsi untuk dapat melihat hukum dalam artian nyata secara meneliti bagaimana kerjanya hukum disuatu lingkungan masyarakat, maka metode penelitian hukum empiris juga dapat dikatakan sebagai penelitian hukum sosiologis.

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan diperoleh hasil sebagai berikut : Bahwa pelaksanaan perlindungan terhadap konsumen penguna jasa pesawat terbang yang mengalami peralihan jadwal di Kota Pontianak belum dirasakan oleh konsumen hal ini dapat terlihat dari adanya kasus ketidaknyamanan yang dialami oleh konsumen yang menggunakan jasa pesawat terbang dimana penerbangan yang tiba-tiba berubah jadwal keberangkatan sehingga timbul kekecewaan oleh konsumen dan hal ini tidak sesuai dengan apa yang ada pada Pasal 4 ayat 1 UUPK yang menyebutkan bahwa Konsumen Hak atas kenyamanan, keamanan, dan keselamatan dalam mengkonsumsi barang atau jasa serta berkaitan dengan Pasal 4 ayat 3 UUPK yang menyebutkan bahwa konsumen berhak atas informasi yang benar, jelas, dan jujur mengenai kondisi dan jaminan barang. Bahwa faktor penyebab belum dilaksanakannya perlindungan terhadap konsumen penguna jasa pesawat terbang yang mengalami peralihan jadwal di Kota Pontianak adalah disebabkan baik oleh faktor penyedia jasa maupun pihak konsumen yang masing-masing memiliki peran menjadi penyebab belum terlaksananya perlindungan hukum dalam penggunaan jasa pesawat terbang dimana pihak maskapai terkadang menyampaikan perubahan jadwl penerbangan yang mendadak dan konsumen yang tidak segera membaca pemberitahuan yang diberikan oleh pihak maskapai penerbangan sehingga terjadi persoalan antara pihak maskapai dengan konsumen. Bahwa upaya hukum yang dapat dilakukan oleh konsumen penguna jasa pesawat terbang yang mengalami peralihan jadwal di Kota Pontianak adalah dengan melakukan upaya untuk meminta penyelesaian atas ketidaknyamanan perubahan jadwal yang tiba-tiba oleh pihak maskapai dengan cara musyawarah melalui negosiasi antara kedua belah pihak sehingga ditemukan penyelesaian yang baik bagi kedua belah pihak.

Kata Kunci : Perlindungan Konsumen, Perubahan Jadwal, Pesawat Terbang


Full Text:

PDF PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Ade Maman Suherman. 2002. Aspek Hukum Dalam Ekonomi Global. Ghalia Indonesia. Jakarta,

Amiruddin dan H. Zainal Asikin, 2006, Pengantar Metode Penelitian Hukum, Raja Grafindo Persada, Jakarta

Ahmadi Miru & Sutarman Yodo, 2004, Hukum Perlindungan Konsumen, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta

Abdul Halim Barkatullah, 2010, Hak-Hak Konsumen, Nusamedia, Bandung

Abdulkadir Muhammad, 2010, Hukum Perdata Indonesia, Citra Aditya Bakti, Bandung.

-------------------------, 2006, Hukum Perikatan, PT. Citra Aditya Bakti, Bandung

Bambang Sunggono, 2003, Metodelogi Penelitian Hukum, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta

Fuady, Munir, 2003, Hukum Kontrak, Buku Kedua, Citra Aditya, Bandung

------------------, 1999, Hukum Bisnis dalam Teori dan Praktek, Citra Aditya, Bandung

Hasan Alwi, 2000, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Balai Pustaka, Jakarta

John M. Echols dan Hassan Shadily, 2003, Kamus Indonesia Inggris, Cetakan ke-8, Gramedia, Jakarta

Marbun BN, 2009, Membuat Perjanjian Yang Aman & Sesuai Hukum, Puspa Swara, Jakarta.

Nasution, AZ, 1995, Konsumen dan Hukum, Pustaka Sinar Harapan, Jakarta

Philip Kotler, 1993, Manajemen Pemasaran ; Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Pengendalian (Marketing Management ; Analysis, Planning Implementation, and Control),diterjemahkan oleh Adi Zakaria Afif, FE-UI, Jakarta

Soerjono Soekanto, 2008, Pengantar Penelitian Hukum, Cetakan Ke-3, UI-Press, Jakarta

Siahaan N.H.T, 2003, Hukum Konsumen (Hukum Perlindungan Konsumen dan Tanggung Jawab Produk), Pantai Rei, Jakarta

Sidharta, 2000, Hukum Perlindungan Konsumen di Indonesia, Grasindo, Jakarta

Zainuddin Ali, 2010, Metode Penelitian Hukum, Sinar Grafika, Jakarta

Peraturan Perundang-Undangan

Undang-Undang Negara RI Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen

Kitab Undang-Undang Hukum Perdata (Burgerlijik Wetbock), 2007, Diterjemahkan oleh R.Subekti dan R.Tjitrosudibio, Cet. Ke-38 PT. Intermasa, Jakarta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


E - Journal Fatwa Law

Published by : Faculty Of Law, Tanjungpura University