Implementasi Sistem Pendukung Keputusan dengan Metode SMART untuk Merangking Kemiskinan dalam Proses Penentuan Penerima Bantuan PKH

Faizal , Fatma Agus Setyaningsih , Muhammad Diponegoro

Abstract


Kemiskinan merupakan salah satu persoalan utama yang masih banyak ditemui di lingkungan masyarakat. Tingkat kemiskinan di indonesia dibedakan berdasarkan desil. Desil 1 sampai desil 4 tergolong masyarakat dengan tingkat kesejahteraan miskin dan sangat miskin.Salah satu upaya pemerintah dalam rangka penurunan angka kemiskinan adalah Program Keluarga Harapan (PKH).Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan salah satu program percepatan penanggulangan kemiskinan dan pengembangan sistem jaminan sosial melalui pemberian bantuan tunai bersyarat kepada Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM). Dengan banyaknya data yang diolah di indonesia, maka diperlukan sebuah sistem pendukung keputusan untuk memudahkan pembuat keputusan menentukan calon penerima bantuan PKH. Pada penelitian ini, metode yang digunakan adalah Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART) yaitu metode pengambilan keputusan multi kriteria yang dikembangkan oleh Edward pada tahun 1977.Penelitian ini dilakukan untuk mencari nilai terbaik dari setiap peserta, kemudian dilakukan proses pengurutan peserta yang akan menentukan nilai tertinggi, yaitu masyarakat yang berhak mendapat bantuan Program Keluarga Harapan (PKH). Aplikasi pada penelitian ini dibuat berbasis web.

 

Kata kunci: Program Keluarga Harapan, Sistem Pendukung Keputusan, SMART.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26418/coding.v5i2.19510

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


PublisherJurusan Rekayasa Sistem Komputer dan Jurusan Sistem Informasi Universitas Tanjungpura


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
View My Stats