PENGARUH PROGRAM NASIONAL PEMBERDAYAAN MASYARAKAT (PNPM) MANDIRI PERDESAAN BERBASIS SIMPAN PINJAM PEREMPUAN TERHADAP USAHA KECIL DAN MENENGAH (UKM)MASYARAKAT (Studi Kasus di DesaLimbung Kecamatan Sunagai Raya Kabupaten Kubu Raya)

Hariyanto B01109039

Abstract


Penelitian ini berjudul,Pengaruh Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Simpan Pinjam Perempuan Terhadap Usaha Kecil dan Menengah, dengan tujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dan perkembangan program nasional pemberdayaan masyarakat mandiri perdesaan yang berbasis simpan pinjam perempuan terhadap usaha kecil dan menengah perempuan di Desa Limbung Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya. Penelitian ini menggunakan metode diskriptif kuantitatif yang menggambarkan permasalahan dan data yang telah terkumpul kemudian dianalisis dengan data dan fakta yang ada.

Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana pengaruh dan perkembangan program nasional pemberdayaan masyarakat yang berbasis simpan pinjam perempuan terhadap usaha kecil dan menengah perempuan di Desa Limbung Kecamatan Sungai Raya Kabupaten Kubu Raya untuk mengetahui sejauh mana program nasional pemberdayaan masyarakat mempengaruhi usaha kecil dan menengah.

Pendekatan program nasional pemberdayaan masyarakat mandiri perdesaan merupakan perkembangan dari program pengembangan kecamatan (PPK) yang selama ini dinilai berhasil.Beberapa keberhasilan program pengembangan kecamatan adalah berupa penyedian lapangan kerja dan pendapatan bagi kelompok rakyat miskin. Hasil survey dan analisis menunjukkan bahwa program nasional pemberdayaan masyarakat mempengaruhi usaha kecil dan menengah dengan peningkatan produksi para pelaku usaha kecil dan menengah sebesar 100%. Begitu juga dengan pendapatan para pelaku usaha kecil dan menengah di Desa Limbung mengalami peningkatan secara keseluruhan 100% meskipun kenaikannya bervariasi.Oleh karena itu, program nasional pemberdayaan masyarakat mempunyai pengaruh terhadap usaha kecil dan menengah yang berbasis simpan pinjam perempuan.

Kata Kunci :PNPM Berbasis Simpan Pinjam Perempuan, UKM

Refbacks

  • There are currently no refbacks.