ANALISIS FAKTOR PENYEBAB PENABUNG PASIF DI BAITUL MAAL WAT TAMWIL (BMT) MUJAHIDIN PONTIANAK

Dede Efriadi B21111053

Abstract


Skripsi ini berjudul Analisis Faktor Penyebab Penabung Pasif di BMT Mujahidin Pontianak. Penelitian ini bertujuan mengungkapkan: 1) Apa saja yang menyebabkan penabungan pasif di BMT Mujahidin Pontianak, 2) Menganalisa faktor penyebab terjadinya penabungan di BMT Mujahidin Pontianak.

Populasi dalam penelitian ini terdiri dari seluruh penabung pasif di BMT Mujahidin sebanyak 70 orang. Dikarenakan jumlah yang begitu banyak maka diambil 50 % dari keseluruhan penabung pasif dan yang menjadi sampel dalam penelitian ini sebanyak 35 orang yang mewakili penabung pasif. Untuk memperoleh data yang berhubungan dengan faktor penyebab penabung pasif di BMT Mujahidin, dengan menggunakan tehnik pengumpulan data berupa: 1) Angket penelitian (kuesioner), 2) Dokumentasi, 3) Wawancara, selanjutnya data tersebut dianalisis dengan tehnik pengolahan data yaitu penyajian data dan pengolahan data dengan menggunakan rumus menghitung persentase (%) opsi tiap item dari jawaban responden.

Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) Penyisihan pendapatan untuk menabung memiliki pengaruh terhadap penabungan pasif di BMT yakni diperoleh jawaban responden sebanyak 22 orang (62,9 %), 2) Kepercayaan anggota terhadap BMT tidak terlalu berpengaruh terhadap terjadinya penabungan pasif di BMT yakni responden merasa puas kepercayaannya dengan jawaban sebanyak 29 orang (82,9 %), 3) Bagi hasil dari BMT memiliki pengaruh yakni jawaban responden sebanyak 21 orang (60 %) menyatakan tingkat bagi hasil sedang dan 14 orang (40 %) menyatakan bagi hasil rendah, 4) Jarak rumah dari lokasi BMT memiliki pengaruh yakni jawaban responden yang menyatakan jauh sebanyak 16 orang (45,7 %), 5) Karena pengaruh inflasi yang memiliki pengaruh yakni jawaban responden yang menyatakan berpengaruh sebanyak 25 orang (71,4 %).

Kata kunci: Faktor Penyebab Penabung Pasif


Refbacks

  • There are currently no refbacks.