MODEL DENYUT JANTUNG DENGAN FUNGSI VARIAN EKSPONENSIAL KUADRAT MENGGUNAKAN NELDER-MEAD SIMPLEX
Abstract
Denyut jantung yang berkontraksi dapat direkam menggunakan elektrokardiogram. Informasi denyut jantung tersebut ditampilkan dalam bentuk gelombang EKG atau gelombang PQRST. Satu gelombang dapat dimodelkan sebagai bentuk fungsi varian eksponensial kuadrat dan parameter model tersebut dapat diperoleh dengan bantuan Neder-Mead Simplex. Oleh karena itu tujuan penelitian ini mendapatkan model denyut jantung untuk satu orang yang mengalami kelainan jantung dengan bantuan Nelder-Mead Simplex. Nelder-Mead Simplex merupakan salah satu metode optimasi untuk fungsi tujuan nonlinear. Fungsi tujuan dalam penelitian ini adalah y(t)=ΣiÎ G Ai exp(󠄤-(t- t0і )2/2(Si)2), dengan Ai adalah puncak ke-і, t0і adalah waktu untuk sampai pada puncak ke-і, Si adalah lebar puncak ke-і untuk і Î G, G={P,Q,R,S,T} dan y(t) merupakan model denyut jantung. Dari hasil iterasi didapat model denyut jantung, yaitu y(t) = -0,00554 exp (-(t-1,174877)2/0,000118518) + (-0,02759)exp(-(t-1,18934)2/0,000845834) + 0,125044exp(-(t-1,200747)2/0,0000833857) + (-0,17313)exp(-(t-1,205417)2/0,000565085) + 0,017691exp(-(t-1,239994)2/0,0001492218)
Kata Kunci: Elektrokardiogram, Fungsi Varian Eksponensial Kuadrat, Nelder-Mead Simplex.Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.26418/bbimst.v11i5.58285
Refbacks
- There are currently no refbacks.