Studi Analisa Kelayakan Transformator Arus untuk Proteksi Sistem Tenaga Listrik Berdasarkan Hasil Uji Tahanan Isolasi, Rasio, dan Eksitasi

- Rianti, M. Iqbal Arsyad, Danial -

Abstract


Transformator arus (CT) merupakan peralatan yang sangat penting pada gardu induk, dimana perangkat ini digunakan untuk mengubah nilai arus yang besar menjadi nilai arus yang lebih kecil untuk keperluan pengukuran dan proteksi. CT harus dalam keadaan baik agar dapat melakukan transformasi arus secara akurat dan teliti. Kesalahan transformasi arus dapat menyebabkan kesalahan ukur dan kegagalan sistem proteksi. Atas dasar tersebut maka diperlukan pengujian berkala untuk mengetahui kondisi CT yang digunakan pada kegiatan operasional gardu induk. Pengukuran tahanan isolasi dilakukan pada awal pengujian dimaksudkan untuk mengetahui secara dini kondisi isolasi CT dan untuk menghindari kegagalan pengujian selanjutnya. Pengukuran tahanan isolasi pada setiap inti CT masing-masing fasa memiliki nilai >20 MΩ. Hasil pengujian rasio pada kelas 5P untuk jenis CT proteksi memiliki kesalahan  dan pada kelas 0,2 untuk jenis CT metering memiliki kesalahan . Titik jenuh atau nilai eksitasi pada CT pada setiap inti menunjukkan nilai Vk > Vs. Pengujian dilakukan dengan menggunakan alat megger (megaohm meter) untuk pengujian tahanan isolasi dan CT Analyzer untuk pengujian rasio dan eksitasi, kemudian hasil pengujian dievaluasi berdasarkan standar yang ditetapkan oleh IEC 60044-1.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26418/j3eit.v9i1.44561

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Teknik Elektro Universitas Tanjungpura



Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT)  has been indexed by:

       

crossref Dimensions  

 

Editorial Office/Publisher Address:

Editor Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT), Department of Electrical Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura,
Jl. Prof. Dr. Hadari Nawawi, Pontianak 78124, Indonesia

website : http://jurnal.untan.ac.id/index.php/j3eituntan
email : [email protected]

Support Contact

Eka Kusumawardhani, S.T., M.T.

   

 

Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology by Universitas Tanjungpura is licensed under CC BY-SA 4.0