Desain dan Implementasi Non-Contact Thermometer Menggunakan Infrared Untuk Surveillance Berbasis Board Mikrokontroler
Abstract
Tenaga Listrik merupakan salah satu kebutuhan yang paling pokok dalam menunjang kehidupan manusia. Sebagai salah satu pembangkit listrik yang mengalirkan listrik di sistem Khatulistiwa, Sektor Pembangkitan Kapuas di Kalimantan Barat mengandalkan mesin bertenaga diesel dengan performa yang bagus sebagai penggerak utama generator. Salah satu sistem penunjang yang diperlukan untuk mendukung terciptanya kinerja mesin dengan performa yang handal adalah sistem pelumasan. Jika oli pelumas bekerja pada temperatur yang terlalu tinggi secara terus menerus maka dapat menyebabkan kualitas oli cepat menurun atau terlalu encer, sehingga dapat meningkatkan gaya gesek antara komponen di dalam mesin dan dapat menyebabkan kerusakan pada mesin pembangkit, untuk mengetahui temperatur oli mesin maka operator harus melakukan pengecekkan temperatur secara terus menerus setiap satu jam. Penelitian ini bertujuan untuk memantau dan mengontrol temperatur suhu secara terus menerus menggunakan sensor temperatur MLX90614 dan sebagai pengendali utama menggunakan Mikrokontroler Arduino Mega 2650 serta sebagai mengirimkan data temperatur melalui SMS mengunakan GSM GPRS A6 Module, Sehingga dengan alat ukur ini dapat memudahkan operator untuk memantau dan mengontrol temperatur oli. Berdasarkan hasil perancangan termometer sebagai pemantauan temperatur secara menerus menggunakan media informasi berupa pesan singkat SMS yang di kirimkan ke dua nomor handphone dan sensor IR Thermometer MLX90614 dapat mendeteksi temperatur dengan jarak 0 – 180 Cm. hasil pengujian dan perbandingan Sensor temperatur MLX90614 dengan termometer konvensional memiliki selisih rata-rata 0.17ºC.
Kata kunci: Thermometer, Arduino Mega 2650, Sensor MLX90614, GSM GPRS A6 Module
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.26418/j3eit.v6i1.27683
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Jurnal Teknik Elektro Universitas Tanjungpura
Editorial Office/Publisher Address:
Editor Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology (J3EIT), Department of Electrical Engineering, Faculty of Engineering, Universitas Tanjungpura,
Jl. Prof. Dr. Hadari Nawawi, Pontianak 78124, Indonesia
Support Contact:
website : http://jurnal.untan.ac.id/index.php/j3eituntan
email : j3eit@untan.ac.id
Journal of Electrical Engineering, Energy, and Information Technology by Universitas Tanjungpura is licensed under CC BY-SA 4.0