Analisis Pengaruh Penerapan Metode Akuntansi Inflasi Terhadap Laporan Keuangan Pada Perusahaan Manufaktur (Manufacturing Business) yang Tergabung Dalam LQ45

NELA ANDRIANA B41110035

Abstract


Perekonomian Indonesia setiap tahunnya cenderung mengalami inflasi, sementara perusahaan  pada umumnya menyajikan laporan keuangan yang menggunakan metode historical cost. Metode historical cost tidak mampu mencerminkan perubahan harga yang terjadi akibat pengaruh inflasi.

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari penerapan akuntansi inflasi dan untuk mengetahui sektor yang mendapat pengaruh paling besar dari penerapan akuntansi inflasi, yang dilakukan pada  laporan keuangan perusahaan manufaktur (manufacturing business) yang tergabung dalam LQ45.

Sampel dalam penelitian ini dipilih berdasarkan judgemental purposive sampling. Data laporan keuangan yang dikonversi adalah laporan keuangan tahun 2010 sampai dengan 2012. Data tersebut kemudian diuji menggunakan 2 related samples test uji wicoxon.

Penelitian ini menemukan bahwa dari tiga belas rasio keuangan yang dianalisis, menghasilkan sepuluh rasio keuangan yang mendapat pengaruh signifikan.Dari tiga sektor yang terdapat pada perusahaan manufaktur, sektor yang mendapat pengaruh paling signifikan adalah sektor aneka industri.

Kata kunci : akuntansi inflasi, historical cost, general price level accounting

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal Kajian Ilmiah Akuntansi Fakultas Ekonomi UNTAN (KIAFE)

Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Tanjungpura

Jl. Prof.Hadari Nawawi, Pontianak - Kalimantan Barat (78121)

Phone : (0561) 785342, 583865

Email : kiafe@untan.ac.id