ANALISIS EFEKTIVITAS REALISASI ANGGARAN BELANJA DAERAH PADA DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN PROVINSI KALIMANTAN BARAT TAHUN 2012 – 2014
Abstract
Laporan Realisasi Anggaran memberikan informasi tentang posisi keuangan yang bermanfaat bagi sebagian besar pengguna laporan dalam rangka membuat keputusan serta menunjukkan pertanggungjawaban atas penggunaan sumber daya yang dipercayakan kepada pengguna. Tingkat efisiensi dan efektivitas anggaran dapat dipengaruhi oleh kuat lemahnya perencanaan dan penganggaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas realisasi anggaran belanja daerah dan faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi belanja pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat periode tahun 2012-2014. Jenis data yang digunakan pada penelitian ini berupa data primer dan data sekunder. Metode analisis yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan alat analisis berupa rasio Belanja Tidak Langsung dan Belanja Langsung terhadap Total Belanja, proporsi Belanja Barang dan Jasa terhadap Belanja Langsung dan Total Belanja dan rasio efektivitas.
Dari hasil penelitian, proporsi Belanja Langsung lebih besar dari pada Belanja Tidak Langsung. Berdasarkan dari analisis proporsi Belanja Barang dan Jasa terhadap Belanja Langsung dan Total Belanja yaitu Belanja Barang dan Jasa terhadap Belanja Langsung sebesar 90,07% dikategorikan efektif dan proporsi belanja barang dan jasa terhadap total belanja sebesar 68,87% dikategorikan sudah baik. Menurut analisis efektivitas realisasi anggaran belanja daerah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat tahun 2012-2014 berdasarkan 18 program diperoleh rata-rata kinerja efektivitas sebesar 75,43%. Berdasarkan analisis efektivitas belanja daerah pada komponen belanja daerah dalam APBD SKPD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2012-2014 diperoleh rata-rata kinerja efektivitas sebesar 89,68%, yang berarti kinerja efektivitas realisasi anggaran belanja daerah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Barat tahun 2012-2014 sangat efektif.
Kata Kunci: Efektivitas, Realisasi Anggaran Belanja Daerah
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal Kajian Ilmiah Akuntansi Fakultas Ekonomi UNTAN (KIAFE)
Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Tanjungpura
Jl. Prof.Hadari Nawawi, Pontianak - Kalimantan Barat (78121)
Phone : (0561) 785342, 583865
Email : kiafe@untan.ac.id