DESKRIPSI KETERAMPILAN PROSES SAINS MAHASISWA PENDIDIKAN BIOLOGI MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS PRAKTIKUM PADA MATA KULIAH TAKSONOMI TUMBUHAN

Titin Titin

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi keterampilan proses sains mahasiswa pendidikan biologi melalui pembelajaran berbasis praktikum pada mata kuliah taksonomi tumbuhan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah mahasiswa reguler A program studi  pendidikan biologi semester IV tahun akademik 2012/2013 FKIP Universitas Tanjungpura Pontianak yang terdiri dari 33 orang. Data mengenai keterampilan proses mahasiswa diperoleh dari tes tertulis. Untuk mengetahui deskripsi keterampilan proses mahasiswa dalam pembelajaran berbasis praktikum digunakan analisis deskriptif dengan teknik persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata persentase keterampilan  proses pada setiap indikator berada dalam kategori sedang yaitu sebesar 46.75%. Indikator keterampilan proses sains yang berada pada kategori tinggi yakni memprediksi sebesar 69.69%, sedangkan yang berada pada kategori sangat rendah yakni hipotesis sebesar 12.12%. Secara berurutan persentase indikator keterampilan proses dari hasil penelitian, yaitu memprediksi (69.69%), mengamati (66.66%), merencanakan percobaan (57.57%), keterampilan menyimpulkan (54.54%), mengajukan pertanyaan (39.39%), interpretasi data (27.27%) dan hipotesis(12.12%).

 

Kata kunci       : Keterampilan proses sains, , pembelajaran berbasis praktikum

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.26418/jpmipa.v4i1.17586

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Abstracted/Indexed by:

S3    


PUBLISHED BY:

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tanjungpura

Creative Commons License
Jurnal Pendidikan Matematika dan IPA is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License

View My Stats