Kajian Pustaka Penelitian Perilaku Pengguna e-Wallet di Indonesia
Abstract
Perkembangan teknologi pada beberapa tahun terakhir telah merubah perilaku pembelian masyarakat. Salah satunya adalah peningkatan dalam penggunaan ewallet. Penelitian ini membahas kajian pustaka terkait perilaku pengguna e-wallet di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dasar teori apa saja yang banyak digunakan terkait e-wallet, konteks yang diteliti pada artikel, dan perbandingan hasil artikel. Artikel yang dikaji pada penelitian ini adalah artikelartikel yang terindeks pada basis data Scopus dengan kata kunci “e-wallet” dan Indonesia pada durasi tahun 2020 sampai 2023 dengan akses artikel terbuka. Dari hasil seleksi kata kunci, akses, dan kesesuaian topik, ditemukan 15 artikel yang termasuk seleksi untuk dikaji. Hasil kajian menunjukkan bahwa Technology Acceptance Model (TAM) menjadi teori yang paling banyak digunakan sebagai dasar penelitian e-wallet di Indonesia. Penelitian banyak berfokus pada kota-kota besar di Indonesia selain pada Indonesia secara umum. Hasil juga menunjukkan beberapa pengaruh tidak konsisten seperti pengaruh dari kemudahan akses pada niat untuk menggunakan, yang dapat menjadi dasar untuk penelitian selanjutnya. Kata kunci: Kajian Literatur; e-Wallet; TAM
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.