Kajian Literatur: Pengaruh Kepemimpinan Spiritual terhadap Kinerja Guru

Janice Zaneta, Sulistiowati Sulistiowati

Abstract


Penelitian ini bertujuan mengetahui apakah ada pengaruh kepemimpinan spiritual terhadap kinerja guru. Metode literature review merupakan metode yang digunakan dalam penelitian ini. Penelitian ini merupakan penelitian dengan jenis penelitian kepustakaan (Sugiyono, 2013). Literature review merupakan suatu metode yang melibatkan peninjauan literatur ilmiah mengenai suatu topik, serta melakukan analisis, evaluasi, dan sintesis yang kritis terhadap temuan penelitian, teori, dan praktik yang terdapat dalam literatur tersebut. Pencarian artikel penelitian menggunakan database sciences  seperti Google Scholar dengan menggunakan kata kunci "Kepemimpinan Spiritual” dan “Kinerja Karyawan”. Artikel berkriteria inklusif yang digunakan yaitu artikel yang berbahasa Inggris atau berbahasa Indonesia dan dipublikasikan pada tahun 2018 hingga 2023. Total jumlah artikel yang ditemukan kemudian disaring berdasarkan kriteria inklusi, sehingga diperoleh 21 artikel yang akan direview. Hasil dari analisis literature review ini yaitu diperoleh adanya pengaruh signifikan dan positif antara variabel kepemimpinan spiritual terhadap kinerja karyawan.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.