PENGARUH COMMITMEN AFFECTIVE DAN MANAGEMENT SUPPORT TERHADAP KNOWLEDGE SHARING PADA KARYAWAN BANK BRI PONTIANAK

Rizka Veronica, Muhammad Irfani Hendri

Abstract


Pengetahuan (knowledge) merupakan aset yang sangat penting bagi suatu individu maupun organisasi agar dapat sukses dalam meraih keunggulan bersaing. Saat ini pengetahuan menjadi kunci kesuksesan dan keberlanjutan suatu perusahaan. Sebuah perusahaan dapat sukses mempromosikan budaya knowledge sharing dengan merubah perilaku dan kebiasaan pegawai untuk mempromosikan keinginan dan konsistensi pelaksanaan knowledge sharing. Faktor komitmen afektiv (commitment affective) dan dukungan manajemen (management support) menjadi pendukung dalam kegiatan knowledge sharing. Individu merupakan objek serta subjek yang berbagi pengetahuan, sedangkan manajemen menjadi pendorong untuk menciptakan lingkungan dan budaya yang dapat mempengaruhi knowledge sharing. Bank BRI Cabang Pontianak turut menerapkan knowledge sharing agar dapat mendorong inovasi dan meningkatkan kinerja perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti faktor pendorong kegiatan knowledge sharing, Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kausalitas dengan teknik analisis data menggunakan regresi linier berganda. Data diperoleh dari 50 responden yang merupakan pegawai Bank BRI Pontianak dengan menyebarkan kuesioner tertutup. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel dan commitment affective berpengaruh positif signifikan terhadap knowlege sharing, management support berpengaruh positif signifikan terhadap knowledge sharing.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.