ARAHAN PENGEMBANGAN PELAYANAN ANGKUTAN UMUM TERMINAL DAHLIA DI KOTA PONTIANAK

Tryadi Hermawan Saputra, - Syafarudin, M.Fathaanuur S Putra

Abstract


Untuk daerah perkotaan, transportasi memagang peranan yang cukup penting untuk melakukan aktivitas di suatu perkotaan, jika disuatu perkotaan sistem transportasi umum tidak berjalan dengan efesien akan terjadinya peningkatan volume kendaraan saat berlalu lintas. Di Kota Pontianak, sebagai Ibu Kota Provinsi Kalimantan Barat, angkutan kota merupakan salah satu sarana yang menunjang aktivitas kegiatan di suatu perkotaan. Pada saat ini sistem transportasi umum kota Pontianak belum berjalan dengan efesien maka dari itu diperlukan lah arahan pengembangan sistem transportasi di Kota Pontianak.

Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini yaitu metode deskriptif. Adapun teknik analisis yang dipergunakan dalam penelitian ini yaitu teknik analisis kuantitatif dan kualitatif. Analisis yang dilakukan yaitu berupa analisis potensi dan permasalahan terminal,analisis pola perjalanan, analisis pendapatan ekonomi, analisis maksud perjalanan dan rencana untuk pengembangan pelayanan angkutan umum terminal di Kota Pontianak.

            Dari hasil penelitian yang telah dilakukan dapatlah disimpulkan bahwa terminal Dahlia cocok untuk dijadikan sebagai terminal persinggahan yang dapat menghubungkan ke semua terminal di Kota Pontianak karena letaknya berada dipusat kota, jaringan pelayanan angkutan kota di Kota Pontianak belum memenuhi permintaan semua yang ada. Banyaknya permasalahan yang ada terminal di Kota Pontianak menjadikan terminal belum dapat berfungsi dengan efesien maka dari itu perlunya meningkatkan sarana dan prasarana yang ada di terminal untuk menunjang kegiatan atau aktivitas diterminal saat beroperasi.

 

Kata Kunci : Pengembangan, Peningkatan, Terminal, Kota Pontianak

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.26418/jelast.v5i2.26375

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Penerbit:
Fakultas Teknik, Universitas Tanjungpura
Jl. Prof. Dr. H. Hadari Nawawi, Pontianak, 78124, Kalimantan Barat, Indonesia.
E-mail: jmts@teknik.untan.ac.id