Makna Pantun Buah Janji dalam Tradisi Pernikahan Orang Jawant

Yustina Falentina

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan makna Patun Buah Janji. Penelitian ini menggunakan teori Interpretasi makna yang di kaji menggunakan makna leksikal yang terbagi menjadi 2 jenis yaitu: makna konseptual (langsung), dan makna asosiatif (kiasan) dan di analisis menggunakan teori interpretasi Paul Ricoeur yaitu hermeneutika, yang terbagi menjadi 3 tingkatan atau level yaitu: (1) level semantik, (2) level refleksi, (3) level eksistensial. Teknik pengumpulan data ini dengan cara observasi, dan wawancara.  Data diperoleh dari informan serta arsip atau dokumen. Hasil dari penelitian ini pantun tersebut bermaknakan menghubungkan antara manusia dan alam, dan manusia dan tradisinya, secara teoritis Pantun Buah Janji memiliki 2 pengertian yaitu langsung dan kiasan, level semantik mengkaitkan hubungan antara manusia dan alam, level refleksi menggambarkan antara manusia dan tuhan-nya, dan level eksistensial menghubungkan antara manusia dan hasratnya. Makna dari Pantun Buah Janji adalah sebagai bentuk pembelajaran yang dilakukan oleh guru kepada muridnya. Pantun ini juga merupakan pesan kepada para pengantin yang akan menempuh hidup baru setelah pernikahan adat tersebut selesai, pantun ini bertujuan memberikan kebutuhan secara rohani yang mempengaruhi pola hidup berumah tangga Orang Jawant dalam kehidupan sehari-harinya.


Keywords


Makna; Orang Jawant; Pantun buah Janji

Full Text:

PDF 41-53

References


Afronius, Akim Sehan. 1997. Ator Adat (Masyarakat Adat Dayak Jawant Sekadau Hulu, Kabupaten Sekadau). Pontianak: catatan pribadi penulis.

Afronius, Akim Sehan. 2006. Rumah Pasah. Sekadau: Dinas Pendidikan, Kebudayaan dan Pariwisata.

Aslan, Ari Yunaldi. 2018. Budaya Berbalas Pantun Dalam Acara Adat Istiadat Pernikahan Melayu Sambas. Palangkaraya: e-jurnal IAIN.

Bungin, Burhan. 2003. Analisis Data Penelitian Kualitatif “Pemahaman Filosofis dan Metodologid ke Arah Penguasaan Model Aplikasi”. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.

Danandjaja, James. 1986. Folklor Indonesia. Cetakan 2. Jakarta: Pustaka Grafitipers.

Effendy, M. Ruslan. 1983. Selayang Pandang Kesusastraan Indonesia. Surabaya: PT. Bina Ilmu

Emzir. 2012. Analisis Data : Metode Penelitian Kualitatif. Jakarta: Rajawali Pers

Endraswara, Suwardi. 2013, Metodologi Penelitian Antropologi Sastra. Yogyakarta: Penerbit Ombak.

Geertz, Clifford. 1992. Tafsir Kebudayaan. Yogyakarta: Kanisius.

Gusprada, Asfian Nur; Hairunnisa; dan Fareis Althalets. 2018. Inovasi Dinas Kebudayaan Kota Samarinda Dalam Melestarikan Pantun Tarsul Suku Kutai Di Samarinda. Samarinda: eJournal Ilkom Fisip Unmul Vol.6 (4): 68-82.

Kaelan. 2013. Pembahasan Filsafat Bahasa. Yogyakarta: Paradigma.

Koentjaraningrat. Edisi Revisi 2009. Pengantar Ilmu Antropologi. Jakarta: PT Rineka Cipta.

MPSS, Pudentia. 2015. Metodologi Kajian; Tradisi Lisan. Edisi revisi. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia.

Pradopo, Rachmat Djoko. 1993. Pengkajian Puisi : Analisis Strata Norma dan Analisis Struktural dab Semiotik. Yogyakarta: Gadjah Mada Univ

Pradopo, Rachmat Djoko. 2012. Beberapa Teori Sastra. Teori Sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Rahardjo, Mudjia. 2018. Paradigma Interpretif. Malang: repository.uin-malang.ac.id.

Ricoeur, Paul, Edisi Terjemahan 2012, Teori Interpretasi, Yogyakarta: IRCiSoD

Sari, Nopita; Christanto Syam; dan Ahmad Rabiul Muzammil. Analisis Struktur Dan Makna Pantun Dalam Kesenian Tundang Mayang Dalam Masyarakat Melayu Pontianak. Pontianak: Jurnal Untan

Sedi, Darius. 2006. Buah Janji Bekopih Begombing – Bejadi Bose “Upacara adat pernikahan Dayak Jawant Kabupaten Sekadau”. Sekadau: Catatan dari Sekretaris Ikatan Keluarga Jawant Sekado.

Sudaryat, Yayat. 2006. Makna Dalam Wacana (Prinsip-prinsip Semantik dan Pragmatik). Bandung: file.upi.edu.

Sulistyorini, Dwi; dan Eggy Fajar Andalas. 2017. Sastra Lisan; Kajian Teori dan Penerapannya dalam Penelitian. Malang: Madani.

Wiguna, M. Zikri; Ramadhan Kusuma; dan Indriyana Uli. 2017. Analisis Nilai-Nilai Pendidikan Dalam Pantun Melayu Sambas. Pontianak: Jurnal IKIP PGRI.

Winarni, Sri. 2010. Bunga Rampai Pantun. Mojokerto: TB Pustaka Ilmu Trawas.

Yudistira. 2014. Struktur Dan Klasifikasi Pantun Dalam Lirik Lagu Daerah Dayak Kanayatn. Pontianak: Jurnal Untan




DOI: https://doi.org/10.26418/balale.v1i1.42809

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Balale' : Jurnal Antropologi published by

Social Anthropology Study Program
faculty of Social Science and Political Science
Tanjungpura University
Pontianak, West Kalimantan, Indonesia.



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.